Temu rutin Saka Pariwisata pada hari Minggu 12 Januari 2025 di obyek wisata Sanggaluri Park terasa lebih spesial bagi bagi seluruh anggota Satuan Karya (Saka) Pariwisata. Hal ini karena hadirnya Kepala Dinas Pemuda Olahra dan pariwisata (Dinporapar) sekaligus ketua Majelis Pembimbing Satuan Karya (Mabisaka) Pariwisata, kak R. Budi Setiawan. Kehadirannya dalam rangka serah terima trophy kejuaraan Saka tergiat tingkat Kwarcab Purbalingga. Yang mana pada kegiatan ini, Satuan Karya Pariwisata berhasil mendapat predikat sebagai juara 1.
Baca juga : Rakercab, Pintu Awal Kegiatan Kwarcab Purbalingga Tahun 2025
Bukan hanya sekedar hadir, kak Budi juga memberikan motivasi kepada seluruh anggota Saka Pariwisata serta memberikan apresiasi kepada seluruh personil yang terlibat mensukseskan lomba Saka ini.
Usai meraih juara 1, ketua dewan Satuan Karya Pariwisata Purbalingga, kak Ria Fitriani membagikan tips dan trik menjadi juara 1 Saka tergiat.
“Tipsnya kecil-kecil saja yaitu rajin mengikuti kegiatan Saka tergiat, temu rutin, dan kegiatan-kegiatan lainnya di bidang Kepramukaan. Seterusnya kita juga harus melihat dari sisi administrasi, BJPL, dan surat-surat lainnya. Dan juga aktif di kegiatan tingkat Kwarcab.” Ucapnya.
“Harapan saya Saka ini selanjutnya akan selalu juara satu. Kesan saya senang banget karena diluar ekspektasi kami. Kami melakukan persiapan malam-malam bergadang sampai pagi dan dengan susah payah kami mempersiapkan untuk meraih juara. Akhirnya saka pariwisata mendapatkan juara 1 saka tergiat.” Tambahnya.
Baca juga : Saka Wirakartika Koramil 08 Bobotsari Terima Anggota Baru
Ia juga menyampaikan kedepan Satuan Karya Pariwisata bisa lebih baik lagi, bisa melakukan banyak hal dan tentunya bisa mempertahankan status sebagai saka tergiat di tahun – tahun berikutnya. Pesan saya juga semoga saka pariwisata menjadi saka lebih maju, lebih mandiri, dan lebih berwawasan. (scout journalist kwarcab puralingga).
