DKR Mrebet Dukung SDGs
Kegiatan ini tak hanya menjadi program tahunan dari DKR Mrebet yang melibatkan aksi langsung. Tetapi juga bagian dari kontribusi Pramuka dalam mendukung pencapaian Tujuan Pembangunan Berkelanjutan (SDGs) di bidang lingkungan hidup. Prokasih Prolingsih 2024 harapannya menjadi langkah awal bagi Pramuka Mrebet dalam menciptakan dampak nyata terhadap kelestarian alam. Sekaligus menjadi teladan bagi generasi muda lainnya untuk ikut menjaga dan merawat bumi. Selain itu, kegiatan ini juga menjadi wadah yang efektif bagi anggota Pramuka Penggalang dan Penegak untuk belajar langsung mengenai praktik baik dalam pelestarian lingkungan.
Baca juga : Pramuka Siaga SD Negeri 1 Bobotsari Ikuti Persari Kwarran Bobotsari
Kedepan program semacam ini harapannya dapat terus berlanjut setiap tahunnya dengan partisipasi yang semakin banyak dan cakupan aksi yang semakin luas. Sehingga masyarakat bisa merasakan dampak hadirnya kegiatan semacam ini.
Dengan semangat dan antusiasme yang tinggi. Prokasih Prolingsih 2024 mencerminkan dedikasi Pramuka Mrebet dalam menjaga alam dan menjadi agen perubahan positif. Ini bukan hanya sekedar kegiatan, tetapi sebuah gerakan yang harapannya mampu menginspirasi generasi muda untuk semakin pedüli dan bertanggung jawab terhadap lingkungan hidup. (saeful nurul hidayah)

Menulislah dengan bebas dan secepat mungkin, dan tuangkan semuanya ke atas kertas. Jangan melakukan koreksi atau menulis ulang, sebelum semuanya habis Kakak tuliskan