Hari ini, 10 Agustus 2021 Ditetapkan Jadi Hari Kebangkitan Teknologi Nasional. Ini Sejarahnya

Penguasaan Teknologi
Penguasaan Teknologi

Tahukah Kakak? Hari ini 10 Agustus 2021, selain memperingati Tahun Baru Hijriyah. Pemerintah Republik Indonesia juga menetapkan hari Kebangkitan Teknologi Nasional (Harteknas).

Hakteknas diperingati sejak 26 tahun lalu, berdasarkan Keputusan Presiden RI Nomor 71 Tahun 1995.

Penetapan tanggal 10 Agustus sebagai Hakteknas bermula dari peristiwa penerbangan perdana pesawat terbang N-250 Gatotkaca pada 10 Agustus 1995 di Bandung.

Pesawat yang dirancang oleh putra Indonesia yang juga Presiden Republik Indonesia Almarhum BJ. Habibie ini memberikan kebanggaan atas buatan bangsa sendiri.

Bacaan Lainnya

Penetapan peringatan Hakteknas untuk memberikan penghargaan atas keberhasilan putra-putri Indonesia dalam memanfaatkan, menguasai, dan mengembangkan ilmu pengetahuan dan teknologi (iptek).

Peringatan Harteknas juga dapat memberi dorongan agar iptek di kemudian hari akan semakin berkembang.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *