Kak Dias & Kak Elfira, Nahkoda Baru Ambalan Bima Arimbi Yang Siap Memajukan Pramuka SMK N 1 Rembang

Dua Pramuka Penegak Bantara SMK Negeri 1 Rembang terpilih menjadi Pradana baru yang siap menahkodai ambalan Bima dan Arimbi satu tahun kedepan. Mereka adalah kak Dias Apriliansah sebagai pradana putra dan kak Elfira Umala Dewi sebagai pradana putri.

Kak Dias dan Kak Elfira sapaan akrab mereka, terpilih melalui forum musyawarah ambalan (Musam) yang berlangsung pada hari Sabtu, 28 September 2024 di SMK Negeri 1 Rembang. Nantinya mereka akan mengemban amanah sebagai Pradana masa bakti 2024 – 2025.

Saat melakukan wawancara dengan Humas Kwarcab Purbalingga, mereka berdua tidak menyangka bisa mendapatkan kepercayaan sebagai Pradana SMK Negeri 1 Rembang. Hal ini karena calon lainnya menurut mereka memiliki kompetensi dan kualitas yang memang mumpuni.

Baca juga : Terpilih Menjadi Pradana, Kak Deva Dan Kak Marisa Siap Jadikan Pramuka SMK Negeri 1 Kutasari Lebih Solid Dan Lebih Berprestasi.

Bacaan Lainnya

“Penentuan Pradana ini menggunakan sistem voting. Ada 4 calon Pradana, yaitu calon Pradana putra kak Andika Pranata Langi dengan 25 suara, kak Dias Apriliansah dengan 42 suara. Untuk calon pradana putri ada Kak Dea Nur Rohmah dengan perolehan 22 suara dan kak Elfira Umala Dewi dengan perolehan 45 suara.” Ucap Kak Elfira.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *