Kenalkan Dunia Penegak Melalui MPP MAN Purbalingga

PURBALINGGA – Dalam rangka masa peralihan anggota Pramuka Penggalang menjadi Pramuka Penegak, MA Negeri (MAN) Purbalingga menggelar kegiatan MPP (Masa Peralihan Penegak). Kamis – Sabtu, 18 – 20 Juli 2024 di lingkungan MAN Purbalingga.

Kegiatan ini bertujuan sebagai wadah pertemuan peserta didik MAN Purbalingga tahun pelajaran 2024-2025 dan juga untuk mengenalkan tentang kegiatan Pramuka Penegak. Selain itu menjadi momentum penerimaan tamu ambalan Umar bin Khattab dan Siti Masyitoh.

Baca juga : Perjusa MTs Muhammadiyah 04 Purbalingga : “Ternyata Pramuka Itu Asyik Ya Kak”

Ada 471 siswa baru (Pramuka Penggalang) yang mengikuti kegiatan MPP ini. Bukan hanya itu, ada juga anggota Penegak Bantara kelas XI dan XII yang menjadi panitia dan juga ada kehadiran anggota dewasa (pembina) yang mendampingi kegiatan dari awal hingga usai.

Bacaan Lainnya

Pelaksanaan MPP ini terbilah lengkap dan meriah. Hal ini karena banyak materi Kepramukaan selama kegiatan berlangsung, seperti materi semaphore, sandi, tali temali, PBB, keagamaan dan pengetahuan Kepramukaan lainnya. Selain itu juga ada materi pengetahuan umum untuk melengkapi materi MPP.

Bukan hanya kegiatan pemberian materi Kepramukaan ataupun pengetahuan umum, ada juga kegiatan Kakang Mbekayu MAN Purbalingga, kolosal perjuangan.

Baca juga : Bakti Sosial Dan Scouting Skill Warnai Kegiatan Perjumtu MTs Muhammadiyah 03 Purbalingga

Persiapan kegiatan ini sendiri terhitung mulai dari 2 bulan sebelum hari  pelaksanaan. Mulai dari persiapan administrasi seperti proposal dan surat menyurat, persiapan acara dan persiapan lainnya.

Harapannya kelak setelah mengikuti kegiatan ini peserta dapat menanamkan jiwa kepemimpinan dan juga melatih sikap kedisiplinan. Agar kelak menjadi pribadi yang berguna bagi keluarga, lingkungan dan lainnya.

 

Pewarta : Excelsia Diva Paramita

Editor : Pusdatin Kwarcab Purbalingga

 

 

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *