Pantauan dari unit Jurnalistik Kwarcab Purbalingga di perempatan Sirongge menjelang natal dan tahun baru 2025 (Nataru) menunjukan bahwa arus lalu lintas di simpang empat Sirongge mengalami peningkatan volume kendaraan. Kepadatan mulai terlihat sejak pagi hingga siang hari, terutama pada jam-jam sibuk yaitu saat masyarakat berangkat dan pulang kerja.
Pantauan di lapangan menunjukkan kendaraan roda dua dan roda empat mendominasi arus lalu lintas di kawasan tersebut. Banyak pengendara melintas untuk beraktivitas maupun menuju pusat kota dan jalur penghubung antarwilayah.
Simpang empat Sirongge yang merupakan salah satu titik strategis di Purbalingga menjadi jalur padat. Kondisi ini menyebabkan antrean kendaraan di beberapa sisi persimpangan, meskipun masih dapat terurai dengan baik.
Petugas juga memberikan imbauan kepada pengendara agar tetap tertib dan mematuhi rambu lalu lintas. Pengendara diingatkan untuk tidak berhenti sembarangan di area persimpangan.
Pihak kepolisian menyebutkan bahwa peningkatan arus kendaraan ini merupakan hal yang wajar menjelang libur panjang Nataru. Karena banyak masyarakat yang bepergian untuk keperluan liburan dan persiapan perayaan.
Meski terjadi peningkatan volume kendaraan, kondisi lalu lintas di simpang empat Sirongge masih terpantau aman dan terkendali. Belum ditemukan adanya kecelakaan lalu lintas yang mengganggu arus kendaraan.
Sejumlah pengendara mengaku memilih tetap melintasi jalur tersebut karena merupakan akses tercepat menuju pusat kota Purbalingga. Namun, mereka berharap pengaturan lalu lintas terus berjalan secara optimal.
Petugas juga mengimbau masyarakat untuk meningkatkan kewaspadaan, khususnya pada malam hari dan saat cuaca kurang bersahabat. Serta memastikan kondisi kendaraan dalam keadaan baik sebelum bepergian.
Dengan adanya pengamanan dan pengaturan lalu lintas yang maksimal, harapannya arus kendaraan di simpang empat Sirongge Purbalingga selama perayaan Natal dan Tahun Baru dapat berjalan lancar, aman, dan nyaman bagi seluruh pengguna jalan. (Hannan Nur Naim)

Menulislah dengan bebas dan secepat mungkin, dan tuangkan semuanya ke atas kertas. Jangan melakukan koreksi atau menulis ulang, sebelum semuanya habis Kakak tuliskan














