Peduli Dengan Dunia Pendidikan, Kak Sunarso Anggota Polsek Rembang Dirikan PAUD Di Desa Bodaskarangjati

Berawal Dari 9 Murid PAUD

Di tahun ajaran 2019-2020, ungkapnya, ada 9 murid. Kemudian di tahun ajaran 2020-2021 muridnya berjumlah 15 anak. Dan pada ajaran 2021-2022 ada 20 anak yang berkegiatan di tempat ini. Sementara untuk bunda paudnya ada 3 orang yang secara sukarela mendampingi anak-anak berkegiatan dari hari Senin hingga Jumat, dengan materi berpa pengenalan warna, bentuk-bentuk bangun ruang, permainan yang melatih kekuatan motoric, psikomotorik, dan kegiatan menarik lainnya.

“Saat ini gedung yang kami tempati merupakan rumah milik warga yang dengan tulus ikhlas mengijinkan untuk pinjam pakai. Perkembangannya terkait sarana prasarana alhamdulilah saat ini kami baru mendapat tanah hibah seluas 200m persegi untuk pembangunan Gedung. Semoga kedepannya ada bantuan untuk pembangunan gedungnya. Hingga saat ini sudah ada berbagai langkah yang kami lakukan untuk terus mengembangkan PAUD ini. Seperti mengirim proposal ke Dinas Pendidikan dan juga ke Bupati Purbalingga.” Ucap Kak Sunarso.

Bacaan Lainnya

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *