PRAMUKA SMK N 1 KUTASARI ADAKAN PENGEMBARAAN KENAIKAN TINGKAT PENEGAK LAKSANA

PURBALINGGA– Anggota Penegak Bantara Ambalan Sri Rama-Dewi Shinta pangkalan SMK N 1 Kutasari mengkuti salah satu kegiatan untuk memenuhi syarat menuju penegak laksana Laksana yaitu pengembaraan. Kegiatan ini dilaksanakan pada Sabtu-Minggu tanggal 13-14 Juli 2024 di Lapangan Karang Jengkol,kecamatan Kutasari,kabupaten Purbalingga.

Para peserta diwajibkan melakukan perjalanan sekitar 25 km. Titik kumpul pemberangkatan Peserta berada di SMK N 1 Kutasari dimulai dari jam 08.00 WIB dan sampai di area perkemahan lapangan Karang Jengkol dengan estimasi perjalanan kurang lebih 5 jam. Pada malam Api unggun pun menjadi sebuah momentum puncak acara kegiatan pengembaraan tersebut dan salah satu rangkaian kegiatan yang dilakukan yaitu membersihkan 5 Masjid yang berada di sekitar area perkemahan. Tidak hanya itu, untuk menciptakan anggota pramuka yang sehat seluruh peserta pun melakukan kegiatan senam pagi agar peserta memiliki rasa semangat untuk meyelesaikan kegiatan sampai akhir.

Kegiatan ini diikuti oleh 24 peserta Penegak Bantara yang duduk di bangku kelas XI,XII dan dipanitiai oleh 14 orang purna Bantara dan laksana angkatan 11, kak Muslih dan Kak dita selaku pembina pa/pi yang selalu mendampingi dan mendukung acara ini sehingga acara ini dapat berjalan dengan lancar.

Bacaan Lainnya

“Kegiatan ini bertujuan untuk melakukan pengujian terhadap penegak bantara sejauh mana mereka mengamalkan point SKU dan juga Dasa Dharma Pramuka di kehidupan sehari-hari. Serta melatih kepemimpinan,Jiwa korsa dan rasa tanggung jawab yang telah diberikan kepada rekan-rekan lainnya” ucap kak catur selaku ketua panitia pengembaraan.

Selain itu kak catur juga berharap agar kedepannya rekan-rekan tidak hanya mengembangkan dan mengamalkan ilmu-ilmu kepramukaan di Ambalan Sri Rama- Dewi Shinta Pangkalan SMK 1 Kutasari saja melainkan dapat mengamalkannya di lingkungan masyarakat dimanapun dan kapanpun.

 

Pewarta : Exselia Diva Paramita

 

 

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *