PURBALINGGA. Senam Pagi Pada Hari kedua PERSIMANU Tingkat Provinsi Jawa Tengah Ini dilakukan di Bumi Perkemahan Munjuluhur Kabupaten Purbalingga Pada Jumat pagi (14/07/23)
Senam pagi ini di ikuti oleh Semua peserta PERSIMANU untuk mengawali kegiatan hari ini.
Pada kesempatan kali ini, senam dipandu langsung oleh Kak Puriyat dan beberapa teman teman peserta PERSIMANU Jateng Ke-1 ini dengan urutan senam yaitu Senam Pramuka, Senam Maumere, Senam Pinguin, Senam Kewer-Kewer.
Senam yang di mulai pada pukul 05:30 WIB dan selesai pukul 06:20 WIB selain bertujuan untuk kesehatan badan,senam ini juga memiliki tujuan untuk mengembangkan semangat para peserta PERSIMANU.
Setelah melakukan senam pagi kegiatan dilanjutkan dengan apel pagi yang diikuti olih setiap perwakilan Sangga.

Menulislah dengan bebas dan secepat mungkin, dan tuangkan semuanya ke atas kertas. Jangan melakukan koreksi atau menulis ulang, sebelum semuanya habis Kakak tuliskan