Live report
Dalam pembekalan teknis ini, Andalan Daerah Kwartir Daerah Jawa Tengah Bidang Humas dan Informatika, Kak Ardho memandu secara teknis penggunaan piranti lunak untuk digunakan saat live reportase.
Kak Ardho menyampaikan bahwa nantinya peserta pembekalan harus benar-benar memahami penggunaan piranti lunak yang akan digunakan pada live reportase ini.
“Bahwa peran Humas dan Informatika di masing-masing cabang sangat vital, sehingga saya berharap, kakak-kakak di Kwartir Cabang tetap berkolaborasi dan bersinergi dengan bidang Abdimas serta pihak-pihak lain untuk suksesnya acara ini. Agar keterlibatan Pramuka Jawa Tengah bisa maksimal dalam kegiatan Karya Bakti Lebaran ini serta lebih maksimal dalam mencitrakan Gerakan Pramuka” Ungkap Kak Ardo.
Sejalan dengan itu, Sekbid Humas Protokol Kwarcab Purbalingga, Kak Eti mengungkapkan bahwa pada Prinsipnya Kwarcab Purbalingga siap untuk mengikuti serta mensukseskan live reportase Karya Bakti Lebaran tahun ini.
“Kami dari bidang Humas dan Protokol Kwarcab Purbalingga dan juga bidang Pengabdian Masyarakat akan bekerjasama untuk suksesnya kegiatan ini. Kami rencanakan ada lima titik untuk yang akan digunakan untuk live reportase. Ini merupakan titik titik ideal untuk melaporkan situasi arus mudik tahun ini.” Ungkap Kak Eti.
Diharapkan para peserta pembekalan ini mampu memahami teknis-teknis piranti yang digunakan serta teknis reportase.
