PURBALINGGA – Gugus Depan 13.701 – 13.702 pangkalan SMA Negeri 1 Rembang menggelar musyawarah ambalan (Musam) Jenderal Sudirman dan Dewi Sartika. Sabtu, 21 September 2024. Ada 68 anggota Pramuka yang hadir pada kegiatan yang berlangsung di SMA Negeri 1 Rembang ini.
Dalam pelaksanaanya, kegiatan Musam dibuka oleh pembina Pramuka putra, kak Doriyanto. Kemudian berlanjut ke sidang pendahuluan. Pada kesempatan sidang ini, Pradana putra memimpin sidang dengan agenda pengesahan kuorum, agenda sidang, tata tertib dan pemilihan presidium. Selanjutnya setelah pemilihan presidium, agenda selanjutnya adalah sidang pleno 1 hingga sidang pleno 4.
Baca juga : Meriah. 460 Anggota Pramuka Ikuti Jambore Ranting Karangjambu
Yang mana ada sidang pleno 1 berisi laporan pertanggung jawaban Dewan Ambalan masa bakti 2023 – 2024 serta pengesahan laporan pertanggung jawaban tersebut. Selanjutnya agenda sidang pleno 2 adalah penyampaian rencana program kerja Dewan Ambalan masa bakti 2024 – 2025 sekaligus agenda pengesahannya.
Memasuki sidang pleno 3, presidium memimpin pemilihan calon Pradana masa bakti 2024 – 2025. Pada sidang ini, calon Pradana yang berjumlah 4 orang memaparkan visi misi satu tahun kedepan. Yang selanjutnya visi misi tersebut menjadi bahan pertimbangan peserta musam menentukan pilihannya.
