SMA Negeri 1 Rembang Gelar Musyawarah Ambalan

Pradana SMA N 1 Rembang

Pada kesempatan kali ini, terpilihlan kak Revand Zufar Rozaansyah sebagai Pradana putra dan kak Armita Evliya Vesile Susanto sebagai Pradana putri. Dengan perolehan suara sebanyak 36 untuk kak Revan dan 46 untuk kak Evel. Sedangkan dua calon Pradana putra lainnya yaitu kak Rizkon Saputra mendapat 25 suara dan calon Pradana putri lainnya yaitu kak Yunita Is Asri Dinulu mendapatkan 15 suara.

Usai agenda pemilihan Pradana (masih dalam sidang pleno 3), presidium selanjutnya mengesahkan kak Revan dan kak Evel sebagai Pradana terpilih masa bakti 2024 – 2025.

Baca juga : Kwarran Kalimanah Gelar Karangpamitran Pembina Penggalang

“Awalnya kaget, karena tidak mengira. Soalnya calon yang ada itu lebih baik, lebih bagus. Tapi karena memang sudah sampai ke tahap ini ya saya mantapkan hati, saya siap menjadi calon Pradana dan alhamdulilah terpilih.” Ucap kak Evel.

Bacaan Lainnya

Kesan yang sama juga diungkapkan oleh kak Revan. Ia juga merasa kaget mendapat kepercayaan untuk menjadi calon Pradana. Dan ia bersyukur dengan hasil ini, dan siap untuk menjadi Pradana yang baik kedepannya.

“Semoga ke depan bisa menjalankan amanah dan apa yang menjadi program kerja dengan baik. Ayo teman teman kita kuatkan solidaritas dan kerjasama untuk bisa aktif mengikuti kegiatan Kepramukaan. Karena sangat banyak manfaat yang bisa kita dapatkan melalui kegiatan Kepramukaan. Seperti pembentukan karakter yang baik, menjadikan kita lebih mandiri dan memiliki mental yang kuat.” Ajaknya.

Usai penetapan Pradana terpilih, acara selanjutnya adalah sidang pleno 4 dengan agenda pengesahan hasil Musam. Kemudian upacara penutupan. (gn)

 

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *