Empat Kwarran Hanya Kirim Satu Barung Putra dan Putri di Pestagacab Purbalingga Virtual 2021

Pesta Siaga Cabang (Pestagacab) Kwarcab Purbalingga Virtual  tahun 2021 bakal diikuti sebanyak  640 Pramuka Siaga. Seluruh peserta dari 18 Kwartir Ranting (Kwarran) yang masuk dalam 64 barung  akan didampingi oleh Yahnda Bunda Bina Damping dari Gugus Depan.

Baca Juga: Kali Pertama, Kwarcab Purbalingga Gelar Pesta Siaga Cabang Virtual 2021

“Peserta sudah mendaftar secara online melalui website pestaga.pramukapurbalingga.id.  Tercatat ada 640 Pramuka Siaga yang terbagi dalam 64 Barung. Nantinya, mereka akan berlomba secara virtual,” Andalan Siaga di Bidang Pembinaan Anggota Muda (Binamuda), Kak Asifudin, Jumat (19 Maret 2021)

Baca Juga: 640 Pramuka Siaga Purbalingga Ikut Pesta Siaga Cabang Virtual 2021

Bacaan Lainnya

Ia menambahkan, mendasarkan ketentuan dalam pelaksanaan Pestagacab ini, seluruh Kwarran harus menyertakan dua barung putra dan dua barung sehingga total pesertanya 72 Barung, Namun ada Kwarran yang hanya mengirimkan satu barung putra dan satu barung putri.

Baca Juga: Ini Kata Para Pemerang Lomba Kreasi Pratama 2021 Kwarcab Purbalingga

“Ada empat Kwarran yang menyertakan satu barung putra dan satu barung putri. Yakni Kwarran Karangreja, Pengadegan, Padamara dan Karanganyar,” ungkapnya

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *