Website pendaftaran peserta Pestaga Virtual 2021 diserang. Penyerangan DDos di alamat IP ini terjadi menjelang waktu penutupan pendaftaran, Rabu (17 Maret 2021) sekira pukul 17.32 WIB. Kendala ini menyebabkan para calon peserta tidak bisa mendaftar dengan mengunggah berkas sesuai ketentuan.
Baca Juga: Nanda Pramuka Siaga, Yuk Bersiap Ikut Pesta Siaga Cabang Virtual 2021
“Sekira pukul 17.30 Wib, server website down. Ditunggu dulu, sudah saya komunikasikan dengan penyedia hosting. Saya minta panitia untuk membuat kebijakan solusi mendaftar,” kata Andalan Humas, Kak Mahendra Yudhi Krisnha di Sanggar Bakti Pramuka, Rabu malam (17 Maret 2021).
Baca Juga: Lima Pramuka Penggalang Garuda Kwarcab Purbalingga Dilantik Diawal Tahun 2021
