Anggota Pramuka Siaga di Purbalingga diminta untuk menjadi yang terbaik dalam Pesta Siaga Cabang (Pestagacab) Kwartir Cabang (Kwarcab) Purbalingga tahun 2021. Pasalnya, tidak semua anggota Pramuka Siaga terpilih untuk menjadi wakil Kwartir Ranting (Kwaran) di Pestagacab.
Pesan itu disampaikan Sekretaris Gerakan Pramuka Kwartir Daerah (Kwarda) Jawa Tengah, Kak Ahmad Istajib di acara “Pesan Yanda” yang dipandu Sekretaris Bidang Humas dan Protokol Kwarcab, Kak Eti Tri Setyowati dan Andalan Protokol Kak Arif Nugroho saat menghadiri puncak acara Pestagacab di aula pertemuan Yayasan Pendidikan Teknologi (YPT) Purbalingga, Sabtu (3 April 2021).
Baca Juga: Sekretaris Kwarran Harus Mampu Menjadi Motor Penggerak Publikasi Informasi
