Kak Berthold Sinaulan: Setiap Pramuka adalah Pewarta

Meningkatkan Kemampuan Literasi

Baca Juga: Melihat Geliat Pramuka Peduli dan Tagana Purbalingga di Dapur Umum Bencana Alam Dusun Pagersari

Kak Be juga menyinggung sejumlah komunitas yang ikut membantu meningkatkan kemampuan literasi di kalangan pramuka. Menurutnya, sebagai negara yang tingkat literasinya masih rendah, Gerakan Pramuka berkewajiban membantu meningkatkan kemampuan literasi masyarakat.

Baca Juga: DKC Pramuka Penegak dan Pramuka Pandega Kwarcab Purbalingga Sukses Gelar SIDPARCAB 2020

Itulah sebabnya, beberapa waktu lalu telah didirikan komunitas yang disebut Indonesia Scout Journalist atau disingkat ISJ. Ini bukan organisasi pramuka, tetapi mendukung kegiatan kepramukaan. Keanggotaan ISJ terbuka bagi para pramuka yang senang dengan dunia jurnalistik maupun para pewarta dan pegiat jurnalistik yang senang meliput kegiatan kepramukaan.

Bacaan Lainnya

Melalui sinergitas itu, diharapkan akan memperbanyak publikasi dan informasi kepramukaan. Jadi, diharapkan Pramuka dan Gerakan Pramuka dikenal luas dan mendapat apresiasi masyarakat, para pramuka itu sendiri yang harus mengupayakannya.

Sesuai tagar #SetiapPramukaAdalahPewarta, Kak Be mengajak setiap Pramuka untuk selalu memberikan informasi menarik dari Gugusdepan dan pangkalan masing-masing. Mudah-mudahan dengan cara ini, mampu membuat pramuka dikenal luas karena aktivitas-akrtivitasnya yang positif.

“Mulailah dengan hal-hal sederhana, misalnya berita tentang kegiatan latihan daring minggu ini. Bagaimana kalian merasakan melaksanakan kegiatan secara daring dan sebagainya. Berikutnya, bila ada kegiatan lain, dapat pula diinformasikan. Unggahlah berita tulisan, foto, dan video kalian di akun media sosial masing-masing. Ayo, mewartakan kegiatan pramuka,” kata Kak Be yang memiliki pengalaman lebih dari 30 tahun sebagai pewarta di media cetak.

Kak Berthold Sinaulan adalah Waka Kwarnas/ Ketua Komisi Kehumasan dan Informatika Kwartir Nasional Gerakan Pramuka

 

 

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *